banner 728x250

Perkumpulan Pemuda Jaktim : Jangan Saling Serang Karena Isu, Lawan Provokasi!

  • Bagikan
banner 468x60

JAKARTA – Agung Julius Firmansyah dari Perkumpulan Pemuda Jaga Kerukunan Jakarta Timur, mengajak masyarakat Jakarta duduk bersama agar tidak mudah terprovokasi isu – isu yang membuat saling serang satu sama lain dan akhirnya terpecah belah.

“Kita jangan mudah terprovokasi oleh isu – isu yang akhirnya membuat kita sesama masyarakat saling serang satu sama lainnya dan akhirnya terpecah belah, semua permasalahan pasti ada jalan keluarnya asalkan kita mau duduk bersama” Jelas Agung.

banner 336x280

Saat ini masyarakat diketahui semakin resah karena banyak sekali isu media sosial yang berkelompok yang selalu mengidentifikasikan dirinya adalah yang paling benar sehingga kelompok lain salah, dan ini harus dibenahi bersama harus saling menahan diri dan berfikir dengan kepala dingin kita juga harus bisa menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah masing – masing agar tidak mudah dimasuki oleh individu atau kelompok yang sengaja akan mengadu domba kita semua.

“Sudah banyak gejolak masyarakat di media sosial yang mereduksi pemikirannya untuk saling berkelompok sehingga satu sama lainnya menganggap paling benar dan yang lain salah, ini semua harus disikapi dengan cepat dan tepat dengan kepala yang dingin agar keamanan dan ketertiban wilayah masing-masing bisa terjaga dan tidak mudah dimasuki oleh kelompok atau individu yang akan mengadu domba”. Lanjut Agung

Selain itu Agung juga berharap kepada masyarakat agar tetap patuhi protokol kesehatan kapanpun dan dimanapun jika sayang terhadap diri dan keluarga serta mendukung program pemerintah untuk menekan penyebaran covid 19, karena diketahui cluster covid 19 sekarang semakin bertambah banyak.

“Saya juga berharap kepada semua masyarakat sayangilah diri dan keluarga dengan mendukung program pemerintah untuk menekan penyebaran virus covid 19, karena sekarang cluster penularan virus covid 19 semakin banyak” Lanjut Agung.

Diketahui pula Pilkada serentak tahun 2020 tidak lama lagi akan dilaksanakan, dan itu semua merupakan hal yang layak bagi negara Demokrasi sehingga ditengah penyebaran covid 19 ini masyarakat diharapkan dapat perduli untuk saling mengingatkan agar selalu mentaati protokol kesehatan covid 19 dan juga menjaga situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif.

banner 336x280
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close