JAKARTA – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran bersama pentolan Serikat Pekerja menggelar kegiatan olah raga bareng di Lapangan Tenis Promoter Polda Metro Jaya.
Adapun pejabat yang hadir diantaranya
1. Kapolda Metro Jaya
2. Waka Polda Metro Jaya
3. Dir Intelkam Polda Metro Jaya
4. Wadir Intelkam Polda Metro Jaya
5. Pejabat utama lainnya
6. Kasubdit 3 Dit Intelkam Polda Metro Jaya
Sementara tokoh buruh yang hadir diantaranta Ir. Said Iqbal (Presiden KSPI), Surnadi mewakili Ibu Eli Rosita Silaban (KSBSI), Yorrys Raweyai (Ketum KSPSI), Hermanto (Sekjen KSPSI AGN), Riden Hatam Aziz (Sekjen FSPMI), Ramidi (Sekjen KSPI), Tresna, Binson Purba (Ketum Kikes KSBSI), Iwan Kusmawan (DPP SPN), Maichel (Sekjen KPBI), Bambang (Pangkornas Panser KSBSI), Arnod Sihite, Idrus (Sekjen SP LEM SPSI POK YORRYS), Bibit Gunawan, Sabilar Rosyad, Nuhman, Andi, Sumali Wongso mewakili Yusuf Suprapto selaku Ketua FSP LEM SPSI, Mustopo, Nining Elitoz (Ketum KASBI), Sari, Diding Sudrajat (KEP KSPI), Winarso (Ketum FSPMI DKI Jakarta), Wahidin dan Baris Silitonga (Pangkornas KSPI).
Pertemuan tersebut, sebagai sarana silaturahmi dan sinergis antara Polda Metro Jaya dengan kelompok buruh. Jenderal Bintang dua itu berharap komunikasi ini terbangun maka tidak ada lagi salah paham dilapangan. Sehingga perbedaan dapat disampaikan secara santai dan santun.
“Saya persembahkan jam dinding untuk semua pimpinan buruh agar kami selalu dihati para buruh semua dan komunikasi selalu terbangun dan agenda kita dalam menjaga Jakarta dapat berjalan baik,” sebutnya.
Polda Metro Jaya memiliki dua agenda di tahun pandemi covid-19 ini. Pertama, menjaga Jakarta sehat dengan membangun Kampung Tangguh. Dan yang kedua yaitu menjaga situasi aman di wilayah Jakarta dan sekitarnya.
“Untuk mencapai dua agenda ini kami tidak munkin bekerja sendiri. Untuk itu kami merangkul semua pihak termasuk buruh,” bebernya.