banner 728x250

Rampai Nusantara Siap Dukung Kaesang Maju Jadi Walikota Depok

  • Bagikan
banner 468x60

Jakarta – Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, buka suara soal dukungan terhadap dirinya menjadi calon Wali Kota Depok. Kaesang menyatakan siap menjadi Depok pertama.

“Saya Kaesang Pangarep, saya sudah mendapatkan izin dan restu dari keluarga saya, insyaallah dengan ini saya siap untuk hadir menjadi Depok pertama,”Mohon dukungannya, merdeka!” ujar Kaesang dalam video di kanal YouTube Kaesang Pangarep by GK Hebat, Sabtu (10/6/2023).

banner 336x280

Mardiansyah, Ketua Umum Rampai Nusantara pun merespon baik niat Kaesang untuk berpartisipasi ikutserta dalam kontestasi Pilkada Kota Depok, menurut Mardiansyah saat ini harus didukung penuh kepedulian anak-anak muda pada dunia politik.

“ini bagus sekali ya, semoga Kaesang benar-benar menjadi Calon Walikota Depok karena dia ini merupakan representasi anak muda dan sudah saatnya generasi muda selain melek politik tapi juga terjun langsung ke dalam dunia politik dengan harapan buah pikirnya diisi dengan gagasan yang jauh lebih maju juga segar diiringi semangat jiwa yang tinggi untuk membangun bangsa dan negara serta bermanfaat bagi masyarakat.” kata mardiansyah ditemui saat di Kantor Sekretariat Nasional RN, Jakarta, Sabtu pagi (10/06/2023).

Kota Depok merupakan wilayah yang sangat strategis karena berdampingan langsung dengan ibukota negara DKI Jakarta, Sebagai daerah penyangga tentu Kota Depok turut berkontribusi terhadap kemajuan kehidupan masyarakat di ibukota. Karena itu Kota Depok haruslah mencerminkan kota yang modern dan terbuka karena itu butuh pemikiran yang progresif yang dapat membuat masyarakat Kota Depak lebih maju dan sejahtera.

Mardiansyah bersama Rampai Nusantara meyakini Kaesang mampu merubah Kota Depok menjadi jauh lebih baik lagi dalam segala hal.

“Kami rasa Kaesang akan mampu membawa perubahan yang jauh lebih baik lagi jika terpilih menjadi Walikota Depok,kaesang anak muda yang visioner dan sangat dibutuhkan oleh Kota Depok saat ini agar Kota Strategis penyangga ibukota ini dapat lebih maju,modern dan terbuka serta manfaat yang dirasakan oleh masyarakat Kota Depok pun lebih besar dapat dirasakan.” ujar Mardiansyah.

Pilkada Kota Depok akan diselenggarakan tahun depan dan masih cukup banyak waktu untuk membangun kekuatan dan kepercayaan masyarakat dengan menyampaikan gagasan perubahan di Kota Depok yang sesuai dengan budaya serta karakteristik masyarakatnya.

Walikota Depok tidak harus dari Depok atau yang selama ini bergelut di wilayah Depok, tapi pemimpin daerah itu yang paling penting memiliki niat baik dan kemampuan serta mau bekerja keras untuk berbuat bermanfaat bagi masyarakat yang diharapkan lebih sejahtera lagi. Seperti Pak Jokowi itu bukan berasal dari Jakarta dan tidak pernah bergelut di wilayah Jakarta tapi beliau berhasil dengan sangat baik sebagai Gubernur DKI Jakarta.

“Kaesang punya kapasitas dan kami yakini akan mampu memimpin Kota Depok dengan baik dan Walikota Depok tidak harus dari depok tapi dengan niat baik yang siap bekerja keras membangun daerah dan masyarakatnya. Insya Allah akan berhasil memimpin Kota Depok.” ungkap Mardiansyah.

Rampai Nusantara mendukung penuh langkah kaesang untuk mencalonkan diri sebagai Walikota Depok dan siap ikut berjuang.

“Kami akan memperjuangkan secara maksimal dengan kekuatan yang dimiliki oleh Rampai Nusantara, semoga kaesang dapat memenangkan pertarungannya sebagai Walikota Depok. Maju terus Kaesang.” pungkas Mardiansyah.

banner 336x280
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close