Jakarta – Senantiasa berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, Polda Metro Jaya dibawah kepemimpinan Kapolda Metro Irjen Pol M Iriawan kembali mendapatkan apresiasi terhadap wujud aksi nyatanya serta berkomitmen kuat dengan hasil kerja kerasnya selama ini.
Salah satu ungkapan apresiasi itu datang dari pria mengaku bernama Fahmil Rozi yang saat ini menjabat sebagai Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Jakarta Barat. Fahmil mengaku kagum dengan kualitas anak buah M Iriawan yaitu Dirkrimum Polda Metro Kombes Pol Rudy Haryanto Adi Nugroho yang kala itu berhasill menuntaskan kasus perampokan Pulomas dalam waktu 18 jam.
Kini dia kembali takjub dengan kinerja Rudy bersama anak buahnya yang telah berhasil mengamankan pelaku penadah hasil pencurian lukisan terkenal karya Basuki Abdullah yang dikenal dengan lukisan “Lady In Black” yang telah dicuri dari Istana Bogor.
“Dirkrimum PMJ telah berhasil mempertahankan kemampuan dan kualitasnya, meskipun jarang bicara dan tak pernah mau di ekspose tapi sangat jelas menunjukkan kinerjanya. Seperti membongkar kasus perampokan Pulomas yang dapat dituntaskan dalam waktu singkat yaitu 18 jam. Ini sungguh luar biasa prestasinya, justru sekarang infonya beliau sukses meringkus penadah lukisan yang mempunyai nilai tinggi tersebut,” ungkap Fahmil, Sabtu (4/3).
Lebih lanjut, Fahmil kembali mengapresiasi kedua sosok itu yaitu Iriawan dan Rudy yang dengan cekatan mengamankan lukisan milik negara dan kini bisa dikembalikan ke Istana Bogor. “Kami ikut bangga dengan prestasi keduanya yang setidaknya bisa melakukan antisipasinya dengan baik. Pak Iriawan dan Pak Rudy layak diberikan penghargaan yang tinggi,” beber dia.
Masih kata Fahmil, sebenarnya masih ada banyak prestasi lainnya yang kerap menuai apresiasi publik seperti pengamanan dalam Aksi Bela Islam yang digelar selama tiga kali ditambah aksi 212 jilid 2, Polri lagi-lagi mampu membuat suasana sejuk dan damai. Dengan langkah persuasif, jutaan umat yang turun ke jalan bisa berakhir dengan super damai.
“Polda Metro telah berhasil menciptakan suasana aman diseluruh penjuru daerah dan ibukota, publik makin melihat bahwa Polri telah hadir dan menjalankan program promoter seperti arahan Kapolri saat ini,” tandasnya.